Kamis, 14 Desember 2023

Korem 022/PT Gelar Do'a Bersama Peringati Hari Juang TNI AD ke 78

 


Pematang Siantar – Korem 022/Pantai Timur  menggelar Do'a Bersama, dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD ke- 78 Tahun 2023,  Do'a Bersama Di Tempat Ibadah Masing-Masing. Untuk Di Makorem 022/Pantai Timur Yang Beragama Islam Di Laksanakan Di Masjid Asy Suhada, Sedang Yang Nasrani Di Aula Pantai Timur Makorem 022/PT, Kamis (14/12/2023).

 


Do'a bersama dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD Ke-78 Tahun 2023 tersebut dipimpin oleh Komandan Korem 022/Pantai Timur Kolonel Inf Agustatius Sitepu, S.Sos. M.SI., M. Han.,dan diikuti oleh Prajurit Dan PNS jajaran Korem 022/PT, Do'a bersama kali ini bertemakan “TNI AD Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam Untuk NKRI”.

 


Dalam amanatnya Danrem 022/PT mengatakan  Acara do’a bersama dalam rangka Peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat yang kita selenggarakan saat ini merupakan ungkapan rasa syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, agar kita senantiasa diberi kemudahan dan keberhasilan dalam setiap melaksanakan tugas, sekaligus mendoakan para pendahulu dan sesepuh TNI AD yang telah gugur mendahului kita, semoga amal bakti dan perjuangan mereka, diterima dan dicatat sebagai amal ibadah dan ditempatkan yang terbaik di sisi-Nya.

 


Hari Juang TNI Angkatan Darat yang diperingati setiap tanggal 15 Desember, berawal dari sejarah pertempuran di Ambarawa yang merupakan sejarah pertempuran melawan penjajah Belanda yang menjadi tanggal kemenangan perlawanan di berbagai wilayah Indonesia. 

Peristiwa ini merupakan momentum yang membangkitkan semangat perjuangan setelah kemenangan pasukan Infanteri dalam pertempuran. Peristiwa tersebut tentunya tidak terlepas dari kerja keras dan pengabdian para pendahulu dan senior yang telah meletakkan dasar pembinaan dan pembangunan TNI Angkatan Darat.

 


Peristiwa tersebut juga menunjukkan bahwa TNI AD tidak pernah berjuang sendiri. Sejarah membuktikan bahwa hanya bersama rakyat dan dengan dukungan dari seluruh komponen bangsa TNI Angkatan Darat akan kuat dan mampu menjalankan tugas-tugasnya dengan baik.

 


Sebelum mengakhiri sambutan ini, saya menyampaikan beberapa penekanan untuk dipedomani dalam melaksanakan tugas sebagai berikut :

 


Pertama, perkokoh iman dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta luaskan hati untuk terus beribadah, karena hanya kepada-Nya kita berserah diri dan mendapatkan kekuatan.

 


Kedua, pertahankan dan tingkatkan soliditas TNI serta kemanunggalan TNI dengan rakyat, agar kita selalu menjadi pemersatu dan perekat bangsa.

Ketiga, laksanakan tugas secara ikhlas, karena tugas yang diamanahkan merupakan tanggung jawab untuk kepentingan satuan, bangsa dan negara.

 


Turut hadir dalam kegiatan tersebut Danrem 022/PT, Kasrem 022/PT, Para Kasi Korem 022/PT, Kasatdisjan Rem 022/PT, Dandim 0207/SML diwakili oleh Kapten Inf M.Sinaga, Bapak Pendeta Anggiat Saut Sinulingga,S.Th, Al Ustadz Rahmad, Perwira ,Bintara, Tamtama dan PNS jajaran Korem 022/PT.

 

 

0 comments:

Posting Komentar