Jumat, 17 Maret 2023

Bhakti TNI Untuk Negeri Penanggulangan Bencana Alam Kelurahan Empang

Bhakti TNI Untuk Negeri Penanggulangan Bencana Alam Kelurahan Empang

Kolonel Inf Ali Akhwan, S.E. laksanakan press release setelah di temukan korban longsor Kampung Sirnasari, Jum'at 17/03/23

kodim0606kotabogor.com - Bhakti TNI untuk Negeri, personel Kodim 0606/Kota Bogor laksanakan kegiatan operasi militer selain perang (OMSP) penanggulangan bencana pencarian korban tanah longsor, bencana alam tanah longsor terjadi di Kampung Sirnasari RT. 07 RW. 04 Kelurahan Empang Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor. 

Kegiatan pencarian korban pada hari ke 2, tim gabungan berhasil mengevakuasi seluruh korban tertimbun longsor sebanyak dua korban terakhir yang ditemukan, yakni ibu Yuli (65) dan Yusuf (8 bulan) dalam keadaan meninggal. 
Ibu Yuli dan Yusuf merupakan nenek dan cucu, mereka ditemukan dalam kondisi berpelukan. 

Adapun kendala yang dihadapi tim SAR gabungan dalam menemukan ke empat korban tertimbun, yakni sulitnya akses jalan dan tebalnya material longsor. Hal itu membuat korban belum ditemukan sejak hari pertama, kata Dandim 0606/Kota Bogor saat wawancara. 

Beliau menambahkan, setelah eskavator dari PT. KAI diterjunkan ke lokasi longsor, ke empat jenazah berhasil dievakuasi lebih cepat. Kemudian tim SAR gabungan yang terdiri dari 280 personel, dibubarkan karena tugas pencarian korban sudah selesai.
Untuk warga yang berada di lokasi longsor berjumlah 11 KK atau 81 jiwa, telah dievakuasi ke halaman masjid SMPN 9 Kota Bogor, mereka akan diberikan penanganan dan pelayanan kesehatan.  

Terima kasih atas doa seluruh masyarakat dan kerja sama seluruh tim SAR gabungan atas usaha serta kerja keras pencarian ke empat korban. (Hans 74).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

0 comments:

Posting Komentar