Rabu, 20 September 2023

 BABINSA GEBANG HADIRI ACARA RAPAT REMBUK PENANGANAN STUNTING 



Gebang-Kopda Muharia Dedek Sulaeman Babinsa Koramil 12/Gebang Kodim 0203/Lkt menghadiri kegiatan Rembuk Stunting sebagai langkah awal dalam merencanakan penanganan Stunting dan dalam rangka Penurunan angka Stunting, bertempat di Aula Kantor Camat Gebang, Kec. Gebang Kab. Langkat


Acara ini di hadiri oleh Camat Gebang Dra. Tuty Hendarsih S, Kapus Gebang Ibu Marisa Br. Tarigan, Waka Polsek Gebang Iptu Darmansyah, Babinsa Kopda Muharia Dedek Sulaeman, Ketua PKK Kecamatan Gebang dan seluruh Kades/Lurah Se - Kecamatan Gebang


Stunting terjadi karena asupan makanan ke dalam tubuh tidak sesuai dengan kebutuhan gizi yang diperlukan, dan itu terjadi dari mulai di dalam kandungan serta baru terlihat setelah usia 2 tahun. 


Selain terhambatnya pertumbuhan tubuh, stunting juga dapat mempengaruhi perkembangan otak, produktivitas, daya serap dan kreativitas pada usia produktif bagi anak - anak


Kopda Muharia Dedek Sulaeman mengatakan tujuan dilaksanakannya rapat Rembuk Stunting adalah untuk meningkatkan komitmen para pengambil kebijakan dalam menangani stunting dan membantu Pemerintah serta mensosialisasi kan kepada masyarakat yang terdata dalam penetapan data anak - anak yang mengalami STUNTING dan gizi buruk yang ada di wilayah Kecamatan Gebang. Ucap Kopda Dedek

0 comments:

Posting Komentar