Jumat, 25 Agustus 2023

 BABINSA KORAMIL 02/SELESAI MELAKSANAKAN GOTONG ROYONG BERSAMA MASYARAKAT DESA PADANG CERMIN KEC.SELESAI KAB.LANGKAT.



Selesai -Pelda Razali Babinsa Koramil 02/Selesai Kodim 0203/Langkat melaksanakan kegiatan Gotong Royong bersama warga Desa binaan bertempat di Dusun Beringin Desa Padang cermin Kec Selesai Kab Langkat. ( Jumat 25- 08 -2023 ).


Minat masyarakat untuk melaksanakan kegiatan bergotong royong sudah makin terkikis dengan perkembangan zaman. Untuk menggiatkan kembali rasa gotong-royong di wilayah binaan, pelda Razali yang merupakan Bintara Pembina Desa mengajak warga Desa Binaan melaksanakan Gotong Royong dengan sasaran membantu warga membuat rumah secara bergotong royong dan pembersihan kanan kiri jalan dan  parit sehingga masyarakat menjadi nyaman untuk melintasi jalan Desa.


Manfaat dari Gotong Royong adalah pekerjaan yang dikerjakan secara bersama sama dengan tulus ikhlas serta menumbuhkan rasa saling bantu membantu serta menguatkan tali silaturahim antar warga. Kebersamaan yang terjalin dalam gotong royong sekaligus melahirkan persatuan sesama warga masyarakat. Dengan persatuan yang ada, masyakarat menjadi lebih kuat dan mampu menghadapi permasalahan yang muncul dilingkungan secara bersama -  sama.


Masyarakat mengucapkan terimakasih kepada Babinsa karena mau turun langsung bersama  masyarakat bergotong royong, diharapkan dengan adanya kegiatan seperti ini yang secara berkesinambungan dilaksanakan secara terjadwal dapat mewujudkan sinergitas antara masyarakat dengan Babinsa.(R.02)

0 comments:

Posting Komentar