Sabtu, 20 November 2021

Babinsa Koramil 12/Gebang Jajaran Kodim 0203/Langkat Kawal Vaksinasi di Mts Teladan

 

 


Gebang - Babinsa Koramil 12/Gebang Kodim 0203/Langkat Serda Mariyono melaksanakan kegiatan pendampingan penyuntikan  (Vaksin Covid-19) Dosis 1 Vaksin faizer bagi Siswa Siswi Mts Teladan sebanyak 300 orang bertempat di Aula Mts Teladan Gebang Link 1 Kelurahan Gebang Kecamatan Gebang Kabupaten Langkat,Minggu ( 21/11/2021).

 

Pada pelaksanaan vaksinasi ini, Kepala Desa sangat menyambut baik terlaksananya kegiatan vaksinasi ini yang di adakan di Ruangan Kelas MTS  yang berlokasi di Aula Mts Teladan Gebang Link 1 Kelurahan Gebang Kecamatan Gebang Kabupaten Langkat, yang mana kegiatan ini merupakan dukungan dan kerja sama antara Instansi Pemerintah dan TNI-Polri.

 

Pada saat pelaksanaan vaksinasi, yang memimpin Tim Tenaga Kesehatan dari Puskesmas mengucapkan terima kasih banyak kepada aparat desa antar lain Kepala Desa dan Babinsa serta Bhabinkamtibmas dan juga kepada masyarakat yang telah mendukung hingga terselenggaranya vaksinasi ini dengan aman dan tertib yang membuat antusias masyarakat untuk mengikuti kegiatan vaksinasi ini sangat tinggi dan jumlah peserta vaksinasi yang banyak.

 

."Kami juga tetap memberikan edukasi kepada Siswa-Siswi MTS ini tentang pentingnya melaksanakan 3M, baik itu rajin cuci tangan, pake masker dan jaga jarak atau tidak berkerumun. Masyarakat juga harus hidup sehat di tengah pademi covid-19 yang masih terjadi di Kabupaten Langkat  khususnya di Kecamatan Gebang ini," katanya

 

Turut Hadir dalam kegiatan Vaksin tersebut :

1. Camat di wakil( Pak H.Amir Hasan)

2. Dokter (dr.Neni Pristiwati H)

3. Kepala Sekolah Mts Teladan Gebang (Bpk Indra Sabiis Mpd  )

4. Babinsa (Serda Mariyono)

5. Babinkamtibmas

6. Tenaga Kesehatan Puskesmas Gebang 13 orang

7. Guru dan siswa/i Mts teladan

 

 

 

0 comments:

Posting Komentar