Kamis, 01 Juni 2023


PERSONIL KODIM 0203/LANGKAT, BABINSA KORAMIL 06/BAHOROK MELAKSANAKAN KEGIATAN GOTONG ROYONG MEMBANGUN SARANA IBADAH BERSAMA MASYARAKAT DI DESA BINAAN



Langkat - Personil Kodim 0203/Langkat, Babinsa Koramil 06/Bahorok, Serda Mahoni melaksanakan Gotong royong membangun sarana Rumah ibadah bersama masyarakat di Desa Suka Rakyat, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat, Kamis 01/06/2023)


Dalam mewujudkan Kemanunggalan TNI bersama rakyat, Serda Mahoni mengatakan, Kegiatan ini merupakan salah satu diantara metode pembinaan territorial dimana sangat penting menjaga komunikasi dan hubungan yang harmonis antara TNI dengan Rakyat.


“Kita akan terus berupaya menjalin sinergitas dengan masyarakat untuk mempererat persatuan dan kesatuan serta menjaga kondusifitas lingkungan yang salah satunya dengan melaksanakan kegiatan Gotong royong dimana dapat memupuk kekompakan dan kebersamaan sehingga terwujud solidaritas yang tinggi,” ujar Babinsa.


Babinsa juga menyampaikan bahwa kegiatan Gotong royong dalam melanjutkan pembangunan Masjid sudah rutin dan menjadi agenda yang sering dilaksanakan oleh Babinsa di lapangan.


“TNI kuat bersama Rakyat bukan hanya slogan semata melainkan satu kenyataan karena TNI lahir dari rakyat sehingga tercipta sinergitas yang solid serta harmonis dan ini merupakan partisipasi dari Babinsa untuk menyumbangkan tenaga dalam rangka pembangunan Masjid. Selain itu mempererat jalinan tali silaturahmi bersama warga binaan,”R-(06)

0 comments:

Posting Komentar