Minggu, 16 Oktober 2022

 

PERSONIL KODIM 0203/LANGKAT BABINSA KORAMIL 06/BAHOROK BANTU WARGA MEMASANG GORONG GORONG

 


Langkat - Personil Kodim 0203/Langkat Babinsa Koramil 06/Bahorok Sertu Muis Gunawan  bersama masyarakat melaksanakan Gotong Royong membuat gorong-gorong bertempat di dusun lV, Desa Timbang Jaya, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat. Selasa  (18/10 /2022).

 

Gorong-gorong saluran irigasi merupakan sarana dan prasarana penunjang saluran irigasi yang sangat penting, maka dari itu keberadaannya harus selalu dijaga agar bisa berfungsi secara optimal.

 

Pembuatan gorong-gorong ini dilakukan anggota Babinsa dan Masyarakat secara manual dengan menggunakan alat seadanya. Tampak Babinsa Sertu Muis Gunawan dan Masyarakat bahu membahu bergotong-royong membuat saluran air, dengan tujuan agar lingkungan sehat dan bersih.

 

Sertu Muis Gunawan, selaku Babinsa selalu siap membantu mengatasi kesulitan warga binaannya dan kerja bhakti bersama warga ini merupakan sarana yang efektif untuk mempererat tali silaturahmi dan kebersamaan serta terciptanya kemanunggalan TNI dengan Rakyat pungkasnya. (R06)",

 

 

 

 

 

 

 

 

 

0 comments:

Posting Komentar