Minggu, 11 Februari 2024

Sungai Ciapus Jadi Sasaran Kegiatan Karya Bhakti Personel Koramil 06-04/Bogor Barat

Sungai Ciapus Jadi Sasaran Kegiatan Karya Bhakti Personel Koramil 06-04/Bogor Barat

Koramil 06-04/Bogor Barat saat bersih - bersih Sungai Ciapus, Senin 12/02/24.

kodim0606kotabogor.com - Pantang menyerah dalam menjaga dan merawat lingkungan demi terhindar dari bencana alam seperti Banjir dan Tanah Longsor, Personel Koramil 06-04/Bogor Barat bekerjasama dengan warga setempat menggelar kegiatan karya bhakti bersihkan Sungai Ciapus.

Kegiatan terebut digelar pada hari Senin tanggal 12 Februari 2024 pukul 08.00 Wb, bertempat di Jembatan Sungai Ciapus perbatasan RW. 04 Kampung Cilubang dengan RW. 08 Kampung Babakan Lio Kelurahan Balumbang Jaya Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor.
Dibantu oleh para warga dari RW. 04 dan RW. 08, kami bekerjasama melaksanakan pembersihan sungai Ciapus dari sampah-sampah plastik yang menempel pada tiang jembatan serta ranting-ranting dan pohon menyangkut di jembatan tersebut.
Salah satu penyebab utama terjadinya Banjir adalah sungai yang terbentung oleh sampah, maka dari itu demi mencegah terjadinya banjir tersebut, kami mengajak para warga yang tinggal di sekitar sungai tersebut untuk ikut serta membersihkan sungai Ciapus, ucap salah satu Babinsa.
Tidak lupa dalam kegiatan tersebut juga para Personel dari Koramil 06-04/Bogor Barat memberikan sosialisasi akan pentingnya menjaga dan merawat lingkungan, serta memberikan himbauan kepada para warga agar tidak membuang sampah ke sungai, demi terhindar dari bencana alam seperti banjir dan tanah longsor. (Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

0 comments:

Posting Komentar