Sabtu, 10 Februari 2024

Danrem 022/PT Bersama Forkopimda Kunjungi Vihara - Vihara Pada Perayaan Tahun Baru Imlek di Wilayah Kota Pematang Siantar

 


Pematang Siantar - Komandan Korem 022/Pantai Timur Kolonel Inf Agustatius Sitepu, S. Sos., M.Si. M.Han., bersama Forkopimda Pematang Siantar melaksanakan silaturahmi ke Vihara- vihara yang bernaung dalam DPD Walubi Kota Pematang Siantar  dalam rangka perayaan Tahun Baru Imlek 2024 bagi masyarakat Tiong Hoa. Sabtu, (10/02/2024).

 


Dalam kesempatan ini Danrem 022/PT bersama Forkopimda meninjau langsung pelaksanaan Ibadah di Vihara Avalokitesvara, Jln Pane Pematangsiantar, Vihara Samiddha Bhagya, Jl. Thamrin, Vihara Vajra Bumi Simalungun, Vihara Satya Bhakti, Vihara Dharma Budhi Jl. Sabang Merauke dan Vihara vidya maitreya Jl. Ade Irma.

 


“Jadi kedatangan saya bersama Forkopimda ini dalam rangka tahun baru Imlek. Mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek 2024,Gong Xi Fat Cai untuk saudara-saudara kita yang merayakannya.

Peninjauan yang kita lakukan hari ini untuk memastikan pelaksanaan Ibadah saudara saudara kita warga Tionghoa berjalan aman dan kondusif juga sebagai bentuk toleransi antar umat beragama. Kita harus merangkul semua, seluruh agama yang ada, untuk menciptakan situasi yang kondusif di Kota Pematang Siantar,” ungkap Danrem.

 


Terpisah Walikota Pematang Siantar menyampaikan  Saya bersama  Forkopimda Mengucapkan selamat tahun Baru imlek bagi umat Budha. Semoga di tahun naga kayu yang akan datang, kita semakin di beri kemakmuran dan kesejahteraan. Tentunya ini adalah salah satu bentuk toleransi dimana kita secara keseluruhan selalu bersama-sama merayakan hari-hari keagamaan. Kota pematang Siantar sendiri mendapatkan peringkat ke-11 untuk kota tertoleran di indonesia. Dan untuk Pulau Sumatera, Kota Pematang Siantar adalah kota tertoleran nomor satu.

 


Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Danrem 022/PT Kolonel Inf Agustatius Sitepu S. Sos., M.Si. M.Han., Walikota Pematang Siantar dr. Susanti Dewayani, Sp.A, Kapolres Pematang Siantar AKBP Yogen Heroes Bruno, S.I.K, Ketua Dektlranasda Bapak Rijal Ginting, Dandim 0207/Sml diwakili Kapten Inf Teguh, Dantim Intel Rem 022/PT,  Pengurus FKUB Kota Pematang Siantar,  Ketua Walubi Bapak Susanto, Ketua Agama Budha Bapak Susanto, Pasiterrem 022/PT dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 022 PD I/BB .

0 comments:

Posting Komentar