Minggu, 25 Februari 2024

Korem 022/Pantai Timur Gelar Upacara Bendera Senin

 


 


Pematangsiantar  |   Korem 022/Pantai Timur gelar Upacara Bendera rutin yang dilaksanakan setiap hari Senin, Upacara pengibaran bendera yang secara rutin dilaksanakan pada hari senin memiliki makna penting, sebagai upaya untuk mengingatkan Prajurit dan PNS Korem 022/Pantai Timur sebagai sarana Komando guna menjalin komunikasi antara pimpinan, staf dan seluruh prajurit Korem 022/PT, untuk dijadikan pedoman dalam setiap pelaksanaan tugas. Dengan demikian akan menumbuhkan sikap pancasilais didalam diri dan jiwa para prajurit dan PNS Korem 022/PT.

 


Bertindak sebagai Inspektur Upacara Komandan Korem (Danrem) 022/Pantai Timur Kolonel Inf Agustatius Sitepu, S.Sos. M.SI., M. Han., yang diwakili oleh Kasi Log Korem 022/Pantai Timur Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., dan Komandan Upacara Lettu Inf Julfan Bahri Hutabarat, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Lapangan Makorem Jalan Asahan Km 3,5, Nagori Estate Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun, Senin (26/02/2024).

 


Upacara tersebut bukan hanya sekedar rutinitas yang biasa dilakukan, akan tetapi harus benar-benar dimaknai sebagai sebuah implementasi jiwa nasionalisme sebagai warga negara Kesatuan Republik Indonesia, apalagi sebagai seorang prajurit TNI. Upacara juga memiliki arti penting, terutama untuk memantapkan semangat kebersamaan dan soliditas serta mengoptimalkan tekad pengabdian dalam rangka mendukung tugas pokok TNI-AD.

 


Selain membentuk rasa cinta tanah air upacara juga dapat memupuk jiwa patriotisme prajurit serta membentuk jiwa juang dan penghormatan terhadap bangsa indonesia.

 


Hadir pada upacara tersebut para Kasi Korem 022/PT, para Kasatdisjan, para Kabalak Korem 022/PT, para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Jajaran Korem 022/PT.

0 comments:

Posting Komentar