Kamis, 16 Desember 2021

Serma Wagirin Babinsa Koramil 01/Bk Kodim 0203/Langkat Melaksanakan Komsos Di Warung Pak Adi Kelurahan Cengkeh Turi

 

 


BINJAI - Serma Wagirin selaku Babinsa di Kelurahan Cengkeh Turi Kecamatan Binjai utara sehari-harinya selain melaksanakan tugas pokoknya sebagai Babinsa juga melakukan komsos kepada setiap Warga di wilayah binaannya.Sabtu (18/12/2021).

 

Seperti yang dilakukan saat ini, Serma Wagirin melaksanakan komunikasi Sosial di warung pak Adi Jalan Perintis kemerdekaan Lingkungan 4 Kelurahan Cengkeh turi dalam menyampaikan kepada warga tentang sosialisasi agar selalu pakai masker kalau keluar rumah, rajin cuci tangan hindari kerumunan dan selalu jarak

 

Adapun hal-hal yang menjadi pokok pembahasan dalam komsos  tersebut diantaranya, mendata kembali warga. Serta kita tidak bosan-bosanya selalu menghimbau warga tentang bahaya wabah virus corona selalu mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak. kita bersama perangkat Kelurahan selalu menciptakan keamanan dan ketertiban untuk menciptakan  suasana yang kondusif, dengan situasi saat sekarang yang lagi berkembang di wilayah kota Binjai.

 

Kebersamaan Babinsa, dan perangkat Kelurahan, Kepling serta masyarakat binaannya selalu dilakukan melalui Komsos atau Silahturahmi dari warung ke warung maupun dari rumah ke rumah, sehingga tercipta kedekatan, rasa nyaman dan aman di Lingkungan di wilayah Kelurahan  Cengkeh Turi Kecanatan  Binjai Utara. ( R - 16/BU )

 

 

0 comments:

Posting Komentar