Sabtu, 03 Desember 2022



PERSONIL KODIM 0203/LANGKAT KORAMIL 06/BAHOROK BERGOTONG ROYONG BERSAMA WARGA REHAB MUSOLAH DI DESA BINAAN



Langkat- Personil Kodim 0203 Langkat Koramil 06/Bahorok Babinsa Serda Mahoni melaksanakan Gotongroyong Renovasi Musolah di Desa Tanjung Lenggang, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat. Sabtu (03/12/2022)


Gotong Royong merupakan suatu istilah asli Indonesia yang berarti bekerja bersama-sama untuk mencapai suatu hasil yang didambakan. Banyak manfaat yang didapat dari gotong royong diantaranya adalah pekerjaan menjadi mudah dan ringan dibandingkan jika dilakukan sendiri, dapat memperkuat dan mempererat hubungan antar warga serta bahu membahu dalam membuat dan menyediakan kebutuhan bersama.


Serda Mahoni menjelaskan membantu warga dalam kegiatan Gotong Royong adalah salah satu kegiatan kami untuk berpartisipasi dalam kegiatan masyarakat di Kampung binaan,seperti Pembangunan Musolah yang masih pada tahap pembongkaran atap dan penimbunan tanah yang dilakukan secara gotong royong bersama warga.


Renovasi ini merupakan kebutuhan masyarakat Karena sarana satu-satunya ibadah umat Islam di daerahnya yang kondisinya sudah termakan usia dan kurang menampung jumlah Jamaah yang beribadah sehingga perlu dilakukan pemugaran Musolah.


Maksud dan Tujuan Gotong Royong adalah untuk menciptakan rasa kebersamaan dan rasa tanggungjawab bersama kususnya infrastruktur ataupun sarana Rumah ibadah.


Dengan adanya Gotong Royong ini diharapkan pembangunan cepat selesai dan Musolah akan lebih kokoh, bagus dan nyaman untuk digunakan beribadah serta kegiatan keagamaan lainnya. (R-06)

0 comments:

Posting Komentar