Senin, 09 Januari 2023

 Melalui Metode Komsos, Satgas Pembibitan Ajak Warga Jaga Kesehatan dan Kebersihan



Pematang Siantar - Demi mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat terhindar dari bahaya penyakit, maka Satgas pembibitan Melaksanakan kegiatan Komsos bersama masyarakat dengan menyambangi rumah bapak M Napitupulu dan bapak S Ambarita warga Sihaporas. Saat melaksanakan komsos membahas tentang kesehatan dan kebersihan lingkungan di seputaran tempat tinggal masing-masing.


Kegiatan ini di laksanakan bertempat di Desa Sihaporas kecamatan Pematang sidamanik Kabupaten simalungun. Senin (09/01/2023).


Disamping untuk memantau kondisi dan situasi wilayah binaan, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan yang baik antara Satgas pembibitan dengan masyarakat binaan. Sebab sebagai Satgas pembibitan harus selalu berada ditengah-tengah masyarakat binaannya.


Danton satgas pembibitan Letda Inf R Damanik menjelaskan, Satgas pembibitan memberikan himbauan kepada masyarakat binaan agar selalu berhati hati dalam melaksanakan aktifitas sehari hari. Sebab bulan januari cuaca yang tidak menentu terkadang hujan lebat disertai angin.


“Letda Inf R Damanik juga mengingatkan agar jangan lupa untuk selalu waspada, untuk menjaga kesehatan dan kebersihan,” katanya


“Apalagi kondisi cuaca yang seperti ini, kita harus bisa menjaga kesehatan diri sendiri dan keluarga serta perhatian kebersihan lingkungan sekitar,” katanya lagi.


Usai melaksanakan komsos satgas pembibitan melaksanakan patroli, pemeliharaan bibit tanaman yang ada di polybag dan pembersihan base camp

0 comments:

Posting Komentar