Selasa, 14 Juni 2022

BABINSA KODIM 0203/LANGKAT KOMSOS BERSAMA WARGA YANG MENCARI RUMPUT UNTUK PAKAN TERNAKNYA

 

 


 

 


 Langkat - Babinsa Koramil 09/hinai kodim 0203/Lkt Kopda Suprianto melaksanakan Komunikasi Sosial (komsos)dengan warga binaan di desa Mukapaya ,Kecamatan Hinai. Senin (13/06/2022).

 

Kali ini Babinsa Mukapaya memamfaatkan waktu menghampiri warganya yang sedang mengarit rumput untuk ternaknya.

Babinsa kopda Suprianto menghimbau tentang adanya penyakit PMK yang masih menjangkit di hewan ternak seperti Sapi seperti di daerah lain dan supaya ternak yang mereka punya tetap sehat tidak terjangkit penyakit maka diusahakan ternak jangan di lepas.

 

Warga yang bersama Babinsa adalah wanita ibu rumah tangga yang suami mereka mempunyai aktifitas bekerja,jadi untuk para ibu-ibu ini membantu suaminya untuk mengaritkan ternak nya yang biasanya di lepas liarkan sekarang mereka kandangkan.

 

 

Kopda Supriyanto sebagai Babinsa harus akrab dan saling mengenal dan di kenal oleh warganya,sehingga dalam melaksanakan tugas di kedepannya nanti dapat berjalan dgn baik dan dapat bekerja sama sehingga terwujud kemanunggalan TNI-Rakyat.

 

0 comments:

Posting Komentar