Selasa, 16 April 2024

Pasiren Kodim 0606/Kota Bogor Hadiri Halal Bihalal Forkopimda Di Alun - Alun Kota Bogor

Pasiren Kodim 0606/Kota Bogor Hadiri Halal Bihalal Forkopimda Di Alun - Alun Kota Bogor

Acara Halal bihalal Pemkot Bogor, Selasa 16/04/24.

kodim0606kotabogor.com - Mayor Inf Bambang Dwi selaku Pasiren Kodim 0606/Kota Bogor, menghadiri acara halal bihalal Forkopimda Kota Bogor di Alun - Alun Kota Bogor.

Acara tersebut berlangsung pada hari Selasa tanggal 16 April 2024 pukul 07.30 Wib, bertempat di Alun - Alun Kota Bogor yang berlokasi di Masjid Agung Al Isra ( Alun-alun) Jln. Dewi Sartika Kelurahan Cibogor Kecamatan Bogor Tengah Kota Bogor.
Menurut keterangan Pasiren, acara halal bihalal tersebut rutin di gelar setiap tahun dalam rangka perayaan hari raya Idul Fitri oleh Pemerintah Kota Bogor, dengan mengundang beberapa unsur Forkopimda, Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tokoh Agama di Kota Bogor.

Acara tersebut juga dimanfaatkan oleh Walikota Bogor Bapak Dr. Bima Arya Sugiarto untuk melaksanakan perpisahan diujung masa jabatannya sebagai Walikota Bogor yang akan segera berakhir.
Akhir pekan ini, masa jabatan Walikota dan Wakil Walikota Bogor habis. Di ujung masa jabatannya itu, Walikota berharap Pemimpin Kota Bogor selanjutnya akan jauh lebih baik darinya.

"Nanti hari Sabtu sore insyaallah serah terima jabatan dengan penjabat Wali Kota. Saya mendoakan di hari halal bihalal ini semoga Allah berikan Kota Bogor pemimpin yang jauh lebih baik dari pada seorang Bima Arya. Lebih dari segala-galanya, lebih amanah, lebih mencintai Kota Bogor, lebih mencintai warga Kota Bogor," Kata Bima saat memberikan sambutan.

Acara halal yang dihadiri sekitar dua ribu orang tersebut, berjalan dengan aman dan kondusif, Silaturahmi tanpa henti supaya Bogor terus berlari(Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

0 comments:

Posting Komentar