Rabu, 11 Desember 2019

Zulfahmi TVOne Raih Juara II Lomba Karya Jurnalistik TMMD 106 Kodim 0204/DS

Zulfahmi TVOne Raih Juara II Lomba Karya Jurnalistik TMMD 106 Kodim 0204/DSJurnalis TVOne atas nama Zulfahmi berhasil menyabet juara II lomba karya jurnalistik TMMD ke-106 TA 2019 wilayah Kodim 0204/Deliserdang, Korem 022/Pantai Timur, Kodam I/Bukit Barisan.
Zulfahmi berhasil memenangkan lomba bergengsi ini dengan mengangkat judul “TNI AD Bangun Jembatan Penyambung Asa di Desa Terpencil Kabupaten Sergai, Sumut”.
Penyerahan hadiah, piagam dan penghargaan kepada Fahmi –sapaan akrabnya– dilakukan dalam acara Rapat Paripurna TMMD ke-40 TA 2019 yang digelar di Ruangan Balai Komando Kopassus, Cijantung, Jln Fadhilah, Jakarta Timur, Selasa (10/12/2019).
Di acara penyerahan hadiah yang dihadiri kurang lebih 1000 orang itu, Fahmi turut didampingi Danrem 022/PT, Kolonel Inf R Wahyu Sugiarto, Dandim 0204/DS, Letkol Kav Syamsul Arifin, serta Wakil Bupati Sergai, Darma Wijaya.

Zulfahmi TVOne Torehkan Juara II Lomba Karya Jurnalistik TMMD 106 Kodim 0204/DS. (@ Sinteldim 0204/DS)

Dalam acara bertemakan “TMMD Sebagai Wujud Nyata Darma Bhakti TNI untuk Rakyat” ini, juga dilakukan penyerahan hadiah kepada pemenang Lomba Karya Jurnalis tingkat media cetak, media online, kategori Kapendam dan kategori Dansat TMMD. Kegiatan dibuka oleh Panglima TNI, Marsekal TNI Dr (HC) Hadi Tjahjanto, SIP, yang diwakili Aster Panglima TNI, Mayjen TNI George E Supit.
Dalam sambutan tertulis Panglima TNI disebutkan, TMMD bertujuan untuk membantu Pemda dalam mensejahterakan masyarakat dengan sasaran fisik maupun non fisik.
Panglima TNI juga menekankan, dalam menunjang program TMMD TA 2020 ke depan, maka hasil kegiatan TMMD yang telah dilakukan agar dipelihara, sehingga memiliki jangka waktu penggunaan yang panjang.
Kemudian, terus pelihara dan tingkatkan sinergitas dengan Kementrian maupun pemerintah daerah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta melakukan inovasi dan sinergitas terhadap seluruh elemen bangsa, sehingga TMMD dapat dijadikan sebagai solusi pemecahan masalah.
Di acara yang sama, Aster Kasad, Mayjen TNI Bakti Agus Fadjari yang diwakili Waaster Kasad turut menyampaikan laporan pertanggungjawaban pelaksanaan TMMD Tahun 2019.
Yakni, secara umum pelaksanaan TMMD di TA 2019 dapat berjalan aman dan lancar dan telah meningkatkan semangat gotong royong serta bela negara bagi warga khususnya di daerah perbatasan.
Kemudian, sasaran yang berhasil dibangun, antara lain pembukaan jalan sepanjang 494.589 meter, pembuatan/rehap jembatan 136 unit, pembuatan gorong-gorong 277 unit, pembuatan saluran air 73.409 meter, penanaman pohon 4.400 batang, pembangunan RTLH 748 unit, dan rehab sekolah 14 unit.
Di penghujung acara dilakukan penyerahan hadiah bagi para pemenang lomba TMMD ke-106 TA 2019.
Kategori jurnalis media elektronika:
1. Juara I: Fahrani dari TVRI Jawa Barat dengan judul “TMMD Bukti Kemanunggalan TNI dengan Rakyat”.
2. Juara II: Zulfahmi dari TVOne dengan judul “TNI AD Bangun Jembatan Penyambung Asa di Desa Terpencil Kabupaten Sergai, Sumut”.
3. Juara III: Nanang Fahrurozi dari INews TV dengan judul “TNI Bantu Pembangunan Jalan Setapak dan Jembatan untuk Warga Suku Anak Dalam”.

Zulfahmi TVOne Torehkan Juara II Lomba Karya Jurnalistik TMMD 106 Kodim 0204/DS. (@ Sinteldim 0204/DS)

Kategori jurnalis media cetak/online:
1. Juara I: Yusni Hardi dari infobanua.co.id (online), dengan judul “Membangun Jalan Membuang Bayang Kematian”.
2. Juara II: Dewi Divianta dari liputan6.com (online), dengan judul “Dimana Ada Kemauan Disitu Ada Jembatan”.
3. Juara III: Erik Purnama Putra dari Republika (cetak) dengan judul “TMMD Tuntaskan Masalah Bertahun-Tahun”. Kategori Kapendam:
1. Juara I: Pendam XII/Tanjung Pura.
2. Juara II: Pendam V/Brawijaya.
3. Juara III: Pendam IV/Diponegoro.
Kategori Dansat TMMD:
1. Juara I: Satgas Kodim 0703/Cilacap.
2. Juara II: Satgas Kodim 0818/Malang.
3. Juara III: Satgas Kodim 0724/Boyolali.
Turut hadir di acara, di antaranya, Irjenad, Danpusterad, para Danrem dan Dandim sejajaran yang terlibat dalam kegiatan TMMD TA 2019, para Bupati/Wakil Bupati yang mengikuti pelaksanaan TMMD di wilayahnya, dan para Ketua Tim Kementerian.

0 comments:

Posting Komentar